Selasa, 04 Desember 2012

Mengenali Format Ekstensi



  • Teks / Text

    Teks adalah salah satu media komunikasi berupa tulisan yang berfungsi menyampaikan informasi, makna, dan tujuan tertentu. Teks bisa berupa huruf, kata, kalimat, dan paragraf.

    Dalam dunia komputerisasi peran teks sangatlah penting untuk menampilkan atau menyimpan tulisan dengan tujuan tertentu. Ada beberapa format Teks dalam dunia komputer yaitu, .txt, .doc/.docx, .pdf, .rtf, .bat, dll.



Format Ekstensi File Dalam Teks :



1. Txt : File .txt merupakan format file teks yang sangat pupuler dalam dunia komputer. Format ini bisa di jalankan di berbagai sistem operasi seperti windows, linux, macos, dll. Dalam sistem operasi windows format .txt bisa di buka dengan program notepad dan wordpad.


Contoh :


 2. Doc : File ekstensi teks lainnya adalah .doc dan .docx yang merupakan ekstensi pada file untuk program Microsoft Word. Perbedaan antara .doc dan .docx adalah file .doc bisa di buka di semua versi Microsoft Word, sedangkan .docx hanya bisa di buka di Microsoft Word 2007 dan Microsoft Word 2010. File ini juga bisa di buka di sistem operasi linux denga Open Office.

Contoh : 



3. PDF : File .pdf juga merupakan salah satu ekstensi yang cukup populer belakangan ini. Perbedaaan ekstensi .pdf dengan yang lainnya adalah bentuknya statis, artinya tidak bisa di modifikasi ketika membuka file .pdf. Program yang paling populer saat ini untuk membuka ekstensi .pdf adalah Adobe Reader dan Acrobat Reader.


Contoh : 


4. BAT : File ekstensi .bat merupakan sebuah Batch file yang pada dasarnya merupakan file teks biasa yang berisi perintah-perintah untuk Windows ataupun DOS. Biasanya dituliskan pada notepad, editor pada DOS prompt (Edit.exe).


Contoh :  


5. RTF : File .rtf (Rich Text Format) masih sedikit asing bagi kalangan pengguna baru di dunia komputer. File .rtf digunakan untuk mentransfer dokumen teks terformat. File ini bisa di buka juga dengan Microsoft Word, Open Office, Wordpad dan Notepad.


Contoh : 


6. ORG : File dengan ekstensi .org sedikit asing bagi para pengguna Windows, karena .org merupakan ekstensi untuk file Open Office yang dijalankan di operasi sistem Linux.


Contoh : 








  • Gambar / Picture

    Gambar adalah media visual yang menyampaikan informasi dengan tujuan tertentu seperti unsur seni, kritik, kartun, dll.

    Dalam dunia komputerisasi gambar merupakan media yang sangat penting untuk menampilkan sisi lain dari penyampain informasi. File ekstensi gambar adalah .jpg, .gif, .png, bmp, dll.


    Format Ekstensi File Dalam Gambar :

    1. JPG / JPEG : File dengan ekstensi .jpg  merupakan format kompresi gambar yang sangat populer di dunia komputerisasi untuk menampilkan gambar / foto. Keunggulan file .jpg dengan yang lainnya adalah resolusi gambar yang sangat besar.

    Contoh : 




    2. GIF (Graphics Interchange Format) : Tipe file GIF dapat digunakan untuk membuat animasi sederhana, tetapi saat ini jumlah warna di GIF maksimal hanya 256 warna saja.  File GIF cocok digunakan untuk gambar dengan jumlah warna sedikit (dibawah 256). gambar yang memerlukan perbedaan warna yang tegas seperti logo tanpa gradien. gambar animasi sederhana seperti banner-banner iklan, header, dan sebagainya.


    Contoh : 


    3. PNG : PNG (Portable Network Graphics) File dengan ekstensi .png merupakan solusi kompresi yang powerfull dengan warna yang lebih banyak (24 bit RGB + alpha). Perbedaan dengan .jpg adalah kompresinya, png tidak menghilangkan data kompresi (losses compression) sedangkan jpg menghilangkan banyak data untuk kompresinya. Kelebihan file png dibanding dengan yang lainnya adalah adanya warna transparan dan alpha. File PNG cocok digunakan untuk, gambar yang memiliki warna banyak dan gambar yang mau di edit ulang tanpa menurunkan kualitas.


    Contoh : 


    4. TIFf (Tagged Image File Format) : File ekstensi TIFF merupakan format gambar terbaik dari segi warna dan resolusi kompresi data, artinya setiap kompresi file warna seperti cmyk dan rgb tidak hilang. Format TIFF biasa digunakan untuk kebutuhan pencetakan dengan kualitas gambar yang sangat tinggi. Ukuran berkas untuk format ini biasanya sangat besar karena memiliki kualitas warna dan resolusi yang sangat baik.


    Contoh : 



    5. BMP (Bitmap Picture) : File dengan ekstensi .bmp adalah format gambar standar pada DOS dan Windows. Gambar yang disimpan dalam format BMP pada Windows juga dapat dibaca oleh Linux dan Macintosh.


    Contoh : 



  • Suara / Audio


    Audio merupakan media yang menyampaikan informasi dengan media suara dengan tujuan tertentu.

    Dalam dunia komputerisasi audio juga berperan dalam mendukung perkembangan multimedia. Audio berfungsi untuk melengkapi penyampain pesan iformasi yang di keluarkan komputer, contohnya seperti bootsound, dll. Format ekstensi audio adalah .mp3, .wav, mid, dll


    Format Ekstensi File Dalam Suara :

    1. MP3 : File dengan ekstensi .mp3 merupakan file audio dengan kualitas yang paling baik dan populer saat ini, karena memiliki kualitas kompresi yang sangat baik. File ini bisanya di gunakan untuk lagu.

    Contoh : Rihanna - We Found Love.mp3

     


    2. WAV (Waveform Audio Format)
     :  File audio ekstensi .wav adalah format file audio yang dikembangkan oleh Microsoft dan IBM. Walaupun WAV dapat menampung audio dalam bentuk terkompresi, umumnya format WAV merupakan audio yang tidak terkompres. File WAV biasanya digunakan untuk audio yang waktunya hanya sebentar contohnya adalah suara booting windows.


    Contoh : Klik Disini untuk melihat contoh File Wav


    3. MID : File dengan ekstensi .mid merupakan file audio dengan ukuran paling kecil dibandingkan yang lainnya, file ini biasa digunakan untuk ringtone handphone.


    Contoh : Klik Disini untuk melihat contoh File MID 

  • Video


    Video atau visual audio merupakan media visual yang menyampaikan informasi dengan media suara sekaligus gambar yang statis ataupun dinamis, Video hadir dengan tujuan menyajikan informasi agar lebih dinamis dan kompleks untuk pengguna.

    Dalam dunia komputerisasi video sangatlah penting dalam mendukung perkembangan multimedia. Format file ekstensi video adalah .mpeg, .wmv, .mp4, .avi, .mkv, dll.


    Format Ekstensi File Dalam Video :

    1. WMV (Windows Media Video) :  File dengan ekstensi .wmv adalah nama generik untuk kumpulan teknologi codec video yang dikembangkan oleh Microsoft. WMV merupakan bagian dari kerangka kerja Microsoft Windows Media framework.

    Contoh : One Last Breath Acoustic Cover by Badar


     



    2. MP4 : File .mp4 atau MPEG-4 adalah salah satu format berkas pengodean suara dan gambar/video digital yang dikeluarkan oleh sebuah organisasi MPEG. Ekstensi nama berkas jenis MPEG-4 ini banyak menggunakan .mp4, dan merupakan pengembangan dari format QuickTime dari komputer Apple.


    Contoh : Canon in D New By Badar

     



    3. AVI : Format avi adalah turunan dari Resource Interchange File Format (RIFF) yang membagi datanya kedalam blok atau gumpalan. tiap gumpalan dikenali sebagaia FourCC (four-character code). AVI banyak di gunakan oleh kartu video editing untuk memainkan atau membuat video yang berformat AVI, Tidak di butuhkan hardware khusus itu sebabnya AVI cukup mendominasi dan selalu di pakai pada kebanyakan aplikasi multimedia.


    Contoh : Cat Fight

     



    4. MKV (Matroska Video) :  File dengan ekstensi .mkv merupakan format file video dengan kualitas yang cukup baik dari segi resolusi kompresi data. Format ini biasa digunkan untuk video film yang di konversi dari dvd berkualitas baik.


    Contoh : Klik Disini untuk download film Transformer berekstensi .mkv


  • Animasi

    Animasi merupakan media visual bergerak yang sangat berperan dalam dunia multimedia yang bertujuan untuk menyampaikan informasi dengan tujuan tertentu.

    Dalam dunia komputerisasi animasi memiliki format .swf

    Format Ekstensi  File Dalam Animasi :

    1. SWF Small Web Format / Shockwave Flash : SWF adalah suatu file yang lebih dikenal flash player. Dan file ini dapat dimainkan apabila sudah terinstall adobe flash player.

    sumber: http://tembokbiru.blogspot.com/2012/11/pengetahuan-teknologi-internet-dan-new.html

  • Tidak ada komentar:

    Posting Komentar